Membuat atau menyusun CV menarik tidak semudah membalikan telapak tangan. (telapak tanganmu sendiri ya mudah! Bagaimana jika membalikan telapak tangan THANOS ?! hhe..) CV menarik akan membantumu untuk segera mendapatkan pekerjaan yg kamu inginkan. Design CV sangat menentukan apakah CV kamu benar-benar akan di lirik atau hanya transit di BAK SAMPAH kantor.
Apa itu CV? Bagi anda yang baru saja lulus dari Kampus / Universitas, pasti ingin segera mendapatkan pekerjaan. Namun coba anda ingat-ingat kembali sudah berapa banyak CV dan surat lamaran kerja yang anda kirimkan ke perusahaan yang anda lamar tetapi belum juga mendapatkan panggilan kerja atau tes interview. Sedih kan! Tenangkan pikiran anda sekarang, kami disini untuk mencoba membantu anda bagaimana cara membuat CV lamaran kerja yg membantu menarik HRD melirik CV kamu.
Contoh CV Menarik dan Profesional
Ada beberapa tahap tertentu yang memerlukan kejelian untuk membuat sebuah CV lamaran kerja atau data pribadi yang menarik HRD. dalam penyajian CV ada beberapa hal yang harus benar-benar anda perhatikan, agar tercapainya tujuan dari CV yg Menarik dan Profesional,
1). Tujuan pertama yaitu, untuk menarik minat HRD membacanya
2). Kedua tujuan dari isi CV harus sesuai dengan pekerjaan yang anda lamar.
3). Dan yang ketiga CV yang Menarik, tentu saja akan mendapatkan Panggilan kerja
1). Tujuan pertama yaitu, untuk menarik minat HRD membacanya
2). Kedua tujuan dari isi CV harus sesuai dengan pekerjaan yang anda lamar.
3). Dan yang ketiga CV yang Menarik, tentu saja akan mendapatkan Panggilan kerja
A. Tidak menjelaskan siapa anda
Data diri harus disajikan untuk menjelaskan siapa anda. Tahap ini untuk memberikan gambaran pribadi diri anda mulai dari nama lengkap, tempat dan tanggal lahir, alamat, umur, tinggi badan, berat badan, usia, dan penghargaan yang anda dapat atau pengalaman kerja.
B. Anda menampilkan CV dengan berantakan
Umumnya sebuah CV ditampilkan dengan rapi dan tertata, dimulai dari : Data pribadi (Private), Data pendidikan (Education), Keahlian (Skills), Pengalaman organisasi dan Kerja(Experiance Organization & Work). Kenapa keahlian dan pengalaman diletakan paling akhir? Sebenarnya ini minat dari sebuah perusahaan yang benar-benar mencari calon pekerja yang sudah memiliki pengalaman. Baik pengalaman organisasi maupun pengalaman kerja yang sedang dicari. untuk menghemat waktu biasanya Personalia akan langsung melihat pengalaman kerja anda.
C. Hobi yang dicantumkan tidak relevan
Loh,, kenapa hobi juga termasuk dalam cara membuat CV lamaran kerja menarik HRD? Karena hobi akan menggambarkan kinerja anda diperusahaan. Tentunya ada banyak bagian atau departement untuk menjalankan operasi perusahaan, kita kategorikan menjadi dua: bagian dalam perusahaan umumnya memiliki bagian HRD/Personalia dan keuangan, dan bagian luar perusahaan umumnya bagian marketing (Sales/surveyor). Jika anda memiliki hobi membaca, anda tidak cocok bekerja diluar. Namun jika anda memiliki hobi traveling, anda tidak cocok bekerja di dalam ruangan yang membuat pikiran anda jenuh.
D. Tanpa Photo berwarna
Banyak sekali kata-kata yang harus diuraikan untuk mendeskripsikan bagaimana bentuk wajah, warna bola mata,bentuk rambut, bentuk hidung serta bentuk daun telinga anda.
Akan lebih mudah dan gamblang jika anda mencantumkan photo berwarna ukuran 4x6cm dalam CV lamaran kerja. Namun photo yang harus anda cantumkan adalah photo formal, gunakan baju HEM putih, Jas berwarna hitam, dan dasi dalam photo anda supaya terlihat profesional dan serius. Bukan photo alay atau gaya-gayaan ditempat wisata. Cv lamaran kerja dengan photo alay, kami pastikan hanya akan berkumpul ditempat sampah. Sakit gak tuh?
Akan lebih mudah dan gamblang jika anda mencantumkan photo berwarna ukuran 4x6cm dalam CV lamaran kerja. Namun photo yang harus anda cantumkan adalah photo formal, gunakan baju HEM putih, Jas berwarna hitam, dan dasi dalam photo anda supaya terlihat profesional dan serius. Bukan photo alay atau gaya-gayaan ditempat wisata. Cv lamaran kerja dengan photo alay, kami pastikan hanya akan berkumpul ditempat sampah. Sakit gak tuh?
E. Anda membuat CV tidak mendetail
Sebenarnya ini bagian utama yang harus benar-benar anda cantumkan dalam membuat CV lamaran kerja yg menarik HRD. Jelaskan siapa anda dan pekerjaan apa yang anda minati dari semua tawaran kerja yang ditawarkan dalam satu perusahaan. Selain itu anda perlu mencantumkan Visi dan misi perusahaan.
Sebenarnya sebagai pelamar kerja, kita diminta untuk paham akan sebuah perusahaan yang kita lamar, untuk mengetahuinya kita bisa lihat dan baca visi dan misi perusahaan melalui internet. Perusahaan apa yang kita lamar, bagian apa yang kita minati, sejak kapan berdirinya perusahaan itu, bergerak dalam bidang apa dan bagaimana perusahaan tersebut beroperasi, apa saja produk perusahaan ini dan lain sebagainya. Silahkan anda kembangkan dan cari tahu sendiri.
Sebenarnya sebagai pelamar kerja, kita diminta untuk paham akan sebuah perusahaan yang kita lamar, untuk mengetahuinya kita bisa lihat dan baca visi dan misi perusahaan melalui internet. Perusahaan apa yang kita lamar, bagian apa yang kita minati, sejak kapan berdirinya perusahaan itu, bergerak dalam bidang apa dan bagaimana perusahaan tersebut beroperasi, apa saja produk perusahaan ini dan lain sebagainya. Silahkan anda kembangkan dan cari tahu sendiri.
F. Tanpa Design Profesional
Menarik atau tidaknya CV lamaran kerja anda tergantung dari design/Themes CV lamaran kerja yang anda sajikan untuk bagian personalia atau HRD. Design sendiri bisa kami sebut dengan penataan dan warna serta kreativitas anda dalam menyajikan Cv lamaran kerja. Kami menyarankan buatlah CV lamaran kerja anda dengan design profesional. Silahkan cari digoogle, ada yang gratis dan berbayar. Kami disini hanya mengulas untuk membantu mengatasi apa masalah anda dalam hal lama tidak mendapatkan panggilan kerja.
Jika anda sudah mendaptkan design Profesional Cv lamaran kerja, jangan lupakan 6 hal diatas yang telah kami sajikan. Jangan buang waktu anda untuk membaca website ini tanpa ada hal menarik yang anda dapatkan dari sekian banyak waktu yang telah anda luangkan.
Referensi GLINTS : 8 Website Untuk membuat CV Menarik & Profesional
NOTE: Puncak dari
sebuah CV Profesional ditampilkan untuk membantu HRD mengenali siapa anda. Tentang
diri anda, tentang kemampuan anda, tentang pengalaman kerja dan berasal dari
Universitas mana serta yg terakhir, Apakah anda benar-benar Kandidat (Calon) yg
selama ini dicari perusahaan?
CV hanya akan
menjadi tes seleksi tahap awal
atau bagian administrasi saja.
Untuk langkah selanjutnya, ada tes tertulis, tes Psikotes, tes interview HRD,
tes interview USER, tes interview Direktur (Opsional) yg semuanya berdasarkan
kemampuan intelektual anda sendiri. Tak semua perusahaan menggunakan tes
Interview dengan Direktur Perushaan, langkah ini diambil jika perusahaan memang
memerlukan saja!
Demikian yang bisa kami sajikan untuk anda. Ulasan materi seputar kerja terbaru bisa anda cek (klik materi dunia kerja lainnya) dalam website ini. Jangan lupa Subcribe E-mail anda dibawah halaman website untuk terus mengikuti materi terbaru. tetap sabar menanti ya..
Contoh CV Menarik dan Profesional Untuk melamar Pekerjaan impian
4/
5
Oleh
Admin